LEMBAGA LAYANAN PENDIDIKAN TINGGI WILAYAH IV

LLDIKTI Wilayah IV lakukan Kolaborasi dengan BRIN

Dalam rangka akselerasi program penelitian bagi dosen, LLDIKTI Wilayah IV Bersama dengan Badan Riset Inovasi Nasional (BRIN) menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Perizinan dan Bimbingan Teknis eVisa untuk Peneliti Asing, Senin, 1 Agustus 2022.

Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Gedung A kantor LLDIKTI Wilayah IV mengundang beberapa narasumber yaitu Direktur Tata Kelola Perizinan Riset dan Inovasi Otoritas Ilmiah Tri Sundari, Kasubdit Pengawasan Orang Asing dan Lembaga Asing Kemendagri Katrina Rambu, Wihadi dari Ditjen Imigrasi, Danang dari Ditjen Imigrasi serta Ade Widia Satria dari Ditjen Imigrasi. Kepala LLDIKTI Wilayah IV Dr. M. Samsuri, S.Pd., M.T. hadir secara langsung dan memberikan sambutan.

Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa dengan adanya sosialisasi ini diharapkan menjadi jalan pembuka antara BRIN dengan Perguruan Tinggi untuk berkolaborasi sehingga tidak menutup kemungkinan peneliti asing masuk untuk memajukan penelitian di Indonesia.” Turut hadir membuka acara secara resmi, Deputi Fasilitas Riset dan Inovasi Prof. Dr. Eng Agus Haryono. Dalam arahannya beliau menyampaikan bahwa BRIN akan menjadi landasan di setiap pembangunan nasional.”

Share:

More Posts